cara menghilangkan kantung mata secara alami

Menghilangkan Kantung Mata Membandel Dengan Cara Ampuh Berikut ini!

Masalah mata panda maupun kantung mata ini, memang kerap kali mengganggu penampilan seseorang. Siapapun yang mengalami masalah mata panda maupun kantung mata akan dikaitkan dengan kurang tidur dan masalah penuaan. Namun, sebenarnya kantung mata ini bisa terjadi oleh banyak hal.

Misalnya saja masalah lemak yang menumpuk dan berpindah kepada bagian kelopak mata sehingga terlihat membengkak dan membentuk bagian kantung mata. Bahkan, kantung mata ini juga bisa terjadi akibat cairan yang masih menumpuk pada bagian mata tersebut. Jadi, tidak hanya satu penyebab yang bisa menyebabkan masalah kantung mata ini. Ada banyak sekali masalah yang mungkin menyebabkan masalah kantung mata tersebut.

Penyebab Masalah Kantung Mata

menghilangkan kantung mata secara alami
image via grid.com

Usia memang salah satu faktor penyebab timbulnya kantong mata yang tidak bisa dipungkiri. Karena dengan bertambahnya usia, maka seseorang akan mengalami penurunan dari elastisitas jaringan kulit. Sehingga, siapapun yang memiliki umur yang lebih lanjut akan mendapati masalah kantong mata yang semakin meninggi. Dan, tentunya ada beberapa penyebab lain, yaitu:

1.Penyimpanan cairan

Ya, memang benar adanya cairan yang menumpuk di bawah area mata akan menyebabkan kantong mata. Dan tentunya ada banyak masalah dan penyakit yang menyebabkan hal tersebut. misalnya saja perubahan cuaca yang lumayan ekstrim sehingga cairan pada mata semakin menumpuk parah hingga membentuk kantong.

Tidak hanya masalah perubahan cuaca yang ekstrim saja. Edema atau penumpukan cairan di bagian tubuh ini juga bisa terjadi akibat dari beragam masalah tertentu seperti halnya penyakit dan juga masalah retensi cairan. Retensi cairan atau tertahannya cairan di dalam tubuh bisa disebabkan oleh banyak hal. Ini juga terjadi akibat banyaknya jumlah sodium atau garam yang kita konsumsi.

2.Kurang tidur

Hal lain yang menyebabkan masalah kantung mata ini adalah kurangnya tidur. Dimana seseorang yang mengalami kurang istirahat akan menyebabkan masalah kantong mata, tidak peduli mereka masih muda atau sudah tua. Karena kantung mata ini sendiri bisa terpicu jika kita tidak mendapatkan istirahat yang cukup.

Jadi, jika seseorang mengalami kurangnya waktu istirahat atau tidak mendapatkan cukup waktu tidur di malam hari. Entah karena penyakit ataupun karena pekerjaan maka keesokan harinya akan mendapatkan pembengkakan menyerupai kantong di bagian kulit di bawah mata. Penumpukan cairan adalah hal yang wajar ketika kita kurang istirahat dan ini disebabkan oleh sistem sirkulasi tubuh yang melambat.

3.Alergi

Bahkan, tidak hanya hal di atas saja yang membuat seseorang bisa mendapatkan masalah kantong mata. Adanya gangguan alergi juga membuat seseorang mudah terkena masalah kantong mata ini. Keluarnya histamin sebagai perlawanan tubuh terhadap alergi juga akan menyebabkan pembuluh darah mengalami dilatasi.

4.Keturunan

Bahkan tidak hanya berupa faktor penyakit dan kebiasaan hidup, genetik atau keturunan juga berperan terhadap masalah kantong mata ini. Ini merupakan salah satu faktor yang mungkin sulit untuk dihindari, karena akan ada kecenderungan menurunkan masalah kantung mata dari orang tua ke anaknya.

5.Masalah Pola Makan

Kita harus tahu, bahwasanya ada banyak masalah yang terjadi akibat pola makan dan asupan makanan yang salah. Seperti rendahnya asupan dari protein dan dehidrasi atau kurangnya cairan tubuh juga akan mempengaruhi bagian bawah area mata anda.

6.Stres

hilangkan kantung mata
image via liputan6.com

Stres sebenarnya akan menimbulkan banyak masalah bagi tubuh kita. Stres juga merupakan salah satu dari banyaknya alasan mengapa sistem imunitas kita menjadi melemah dan tubuh kita jadi lebih mudah terkena serangan penyakit. Dan ini juga menjadi salah satu alasan mengapa terjadinya penumpukan cairan pada bagian bawah mata kita.

7.Penuaan

Seperti yang kita bahas sebelumnya, bahwasanya faktor umur adalah salah satu masalah yang menjadi penyebab mudahnya seseorang mendapatkan kantong mata ini. Karena dengan meningkatnya usia maka jaringan kulit sudah tidak se-elastis biasanya. Dan ini pastinya akan memudahkan kulit menjadi lebih bergelambir dan kendor sehingga kantong mata tersebut terbentuk.

Cara Mengatasi Masalah Kantong Mata

menghilangkan kantung mata alami
image via artikel.com

Jika ditelusuri, maka ada banyak sekali kemudahan dalam mengatasi masalah kantong mata ini. Salah satunya adalah dengan cara alami yang bisa diterapkan dan mudah dilakukan oleh siapa saja dan bisa diterapkan kapan saja. Dan tentunya, berikut beberapa cara yang akan kita rekomendasikan untuk anda gunakan sebagai cara terbaik mengatasi kantung mata.

1.Penuhi Kebutuhan Cairan

Meminum air yang banyak adalah salah satu cara termudah yang bisa kita lakukan jika ingin mengatasi masalah kantung mata ini. Jika kita mencukupi kebutuhan cairan, maka kita tidak akan kesulitan lagi dalam mengatasi dampak dari dehidrasi. Karena, dehidrasi ini sendiri akan menyebabkan banyak masalah pada kulit wajah. Ini juga akan mempermudah anda terkena masalah kantong mata. Juga, anda harus tahu bahwasanya minum air yang mencukupi akan membuat anda terhindar dari masalah retensi air.

Retensi air ini sendiri adalah masalah yang diakibatkan oleh banyaknya konsumsi makanan yang asin dan mengandung garam. Sehingga terjadinya penumpukan cairan di berbagai bagian di tubuh kita. Ini juga menyebabkan ada nya penumpukan cairan pada bagian kulit di bawah mata. Dengan meng-hidrasi kembali tubuh atau meminum banyak air maka permasalahan ini bisa teratasi. Yaitu mengeluarkan cairan yang terikat akibat retensi air dengan cara meminum banyak air, jadi air yang terikat tersebut akan keluar bersamaan dengan keringat maupun BAK.

2.Kompres Mata

menghilangkan kantung mata dengan laser
image via serumpi.com

Anda juga bisa mengatasi masalah kantong mata dengan melakukan kompres mata. Caranya hanya perlu mengompres bagian mata dengan sesuatu atau kain yang sudah dicelupkan dengan air es. Benda yang dingin ini akan memberikan efek sejuk pada daerah kantong mata dan membantu pembuluh darah untuk menyempit. Ini nantinya akan membuat masalah pada kantong mata menjadi lebih diminimalisir.

Tidak hanya menggunakan air es, anda juga bisa menggunakan benda-benda dingin lainnya seperti sendok makan yang bersih, mentimun dan juga menggunakan kantong teh. Dan karena mentimun sendiri bisa dipotong dengan potongan yang pas pada bagian cekungan mata, maka banyak yang mungkin menggunakan dan menyarankan pemakaian mentimun tersebut.

3.Menyamarkan Kantung Mata

Ini mungkin memang bukan salah satu cara permanen untuk menghilangkan dan mengatasi masalah kantung mata namun ini sangat efektif jika anda ingin segera menghilangkan masalah tersebut. caranya? Anda tinggal menyamarkan kantung mata ini menggunakan riasan atau produk make up. Dan ini merupakan salah satu solusi cepat agar nantinya anda bisa menghilangkan masalah tersebut.

Anda bisa menggunakan concealer dengan warna dan cara yang tepat. Karena, jika dilakukan dengan baik, maka ini akan tahan seharian. Dan tentunya masalah kantung mata anda akan sepenuhnya tertutupi walaupun tidak secara langsung bisa diatasi dengan cepat. Anda bahkan juga bisa melatih kemampuan anda untuk memadupadankan bedak agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal.

4.Pengobatan Alergi

menghilangkan kantung mata permanen
image via terapipengobatan.com

Hal yang paling perlu dalam mengatasi masalah kantung mata anda ini adalah dengan mengobati penyebab dari kantung mata tersebut. misalnya saja ketika anda mengalami alergi, maka jangan lupa untuk mengatasi alergi anda. Ini akan menjadi salah satu solusi jangka panjang yang dibutuhkan oleh banyak orang. Tidak aneh memang jika seseorang yang mengalami alergi akan berdampak pada kantong mata mereka.

Karena memang penumpukan cairan akibat alergi ini akan lebih mudah terlihat pada kulit di bawah mata. Karena, ini merupakan kulit yang paling tipis dan paling sensitif. Jadi, sangat mudah sekali jika terjadi dampak dari sebuah masalah atau penyakit seperti penimbunan cairan yang berdampak pada pembentukan kantong mata. Jauhi sumber-sumber yang akan menyebabkan alergi dan juga, konsumsi obat-obat pereda alergi tersebut.

5.Mengubah Posisi Tidur

menghilangkan kantung mata secara permanen
image via halodoc.com

Untuk mengatasi masalah kantong mata, maka anda juga harus berusaha mengubah posisi tidur dengan menggunakan posisi yang benar. Biasanya, orang yang tidur miring atau tengkurap akan lebih beresiko memiliki kantong mata yang terlihat menonjol dan jelas. Karena kedua jenis posisi tidur ini, akan membuat penumpukan cairan lebih terfokus pada bagian bawah mata yang memiliki kulit tipis tersebut.

Jadi, cobalah untuk tidak tidur menggunakan dua posisi di atas. Gunakanlah posisi terlentang agar bisa menghindari dan tidak memperparah masalah kantong mata ini. Mungkin mengubah kebiasaan tidur akan terasa sulit pada awalnya, namun, jika anda sudah terbiasa, maka akan lebih mudah nantinya. Untuk lebih mudah maka gunakanlah kedua bantal di bagian bawah kepala anda.dan dengan adanya bantal yang masih menganjal kepala anda dan membuat kepala anda lebih tinggi dari badan maka akan menghindari masalah terjebaknya cairan di bagian bawah mata anda.

6.Perawatan Wajah

hilangkan kantung mata tanpa operasi
image via idntimes.com

Untuk mengatasi masalah seperti masalah kantong wajah, maka anda juga harus merawat wajah anda dengan baik. Karena bagian wajah ini merupakan bagian kulit yang lumayan sensitif maka ini pasti harus dilakukan perawatan terbaik agar nantinya tidak merusak jaringan kulit pada bagian wajah. Ini adalah hal penting dimana anda harus melakukan perawatan lebih hati-hati untuk menghindari resiko yang lebih parah nantinya.

Perawatan wajah ini juga termasuk jangan menggunakan make up ketika tidur dan jangan lupa membersihkannya. Tidur dengan wajah yang masih kotor akan membuat anda menjadi lebih mudah mengalami banyak masalah kulit. Jangan lupa untuk selalu membersihkan terutama mencuci wajah ketika anda hendak istirahat tidur malam. Keringkan wajah dan gunakan handuk yang bersih agar tidak menambah masalah pada bagian wajah.

Setelah melakukan pembersihan secara teratur, jangan lupa juga untuk melakukan perawatan lain yang bisa mengurangi masalah kantong wajah seperti selalu menggunakan pelembab di malam hari. Menggunakan jenis pelembab berupa minyak dan krim pelembab ini akan membuat kulit bagian wajah anda menjadi lebih sehat dan elastis. Ini tentunya juga akan mengatasi permasalahan kantong mata anda tersebut.

Jangan lupa juga untuk selalu menjaga dan melindungi bagian kulit wajah pada siang hari. Karena ada banyak faktor kerusakan yang bisa menyebabkan jaringan kulit menjadi tidak elastis lagi yang terjadi pada siang hari. Sehingga anda memerlukan sejenis tabir surya untuk mencegah adanya kerusakan ini.

7.Diet Sehat

menghilangkan kantung mata yang hitam
image via hellosehat.com

Hal penting untuk mengatasi permasalahan kantong mata ini tidak hanya berasal dari perawatan di luar saja, ini juga harus diimbangi dengan perawatan dari dalam. Misalnya saja dengan mengatasi permasalahan pola diet yang tidak baik, sehingga anda harus mengganti pola diet anda tersebut. ubahlah beberapa masalah yang bisa menyebabkan kantong mata anda timbul dan membuat penampilan tidak enak dilihat.

Menggunakan pola makan yang sehat. Misalnya saja anda tidak lagi mengkonsumsi makanan yang terlalu asing, membatasi minuman berkafein dan tidak meminum minuman beralkohol.

Dengan melakukan perbaikan dari pola diet yang membuat anda menjadi seseorang yang lebih sehat ini akan membuat permasalahan kantong mata anda menjadi teratasi dengan baik. Sehingga semua cara yang telah anda coba lakukan akan menjadi seimbang dengan adanya penjagaan diet yang anda lakukan. Jadi, jangan lupa untuk melakukan hal yang benar dimulai dari menjaga pola makan sehari-hari.

8.Filler

Tidak hanya cara atau metode yang digunakan dengan bahan-bahan alami, anda juga bisa mengatasi masalah kantong mata dengan permanen melalui prosedur kesehatan. Misalnya saja dengan menggunakan suntik filler. Ini akan menghasilkan kontur kantong mata yang lebih baik dan kulit di sekitarnya menjadi lebih kencang serta elastis. Sehingga anda akan terlihat menjadi lebih muda lagi. Namun, anda harus melakukan prosedur ini dengan ahlinya. Dan biasanya akan terjadi seperti efek samping berupa bengkak maupun memar setelah melakukan suntik filler ini serta ini memakan banyak uang juga.

9.Operasi

Biasanya, penambahan usia akan membuat seseorang menjadi lebih mudah terkena masalah kantong mata ini. Jadi, salah satu cara yang bisa dilakukan dan akan memberikan hasil secara permanen adalah dengan melakukan operasi pada daerah kantong mata tersebut. namun, melakukan prosedur operasi akan memakan banyak biaya dan membutuhkan waktu penyembuhan yang lumayan lama.

Jadi, pastikan anda melakukan cara yang terbaik untuk mendapatkan solusi dari masalah kantong mata ini. Jika anda ingin hasil nyata dalam waktu singkat maka anda bisa mengambil jalan medis dan juga menggunakan trik make up untuk menyamarkannya.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

four × 3 =